Seleksi Kawedanan Cabang Bola Voli POPDA 2024

Seleksi Kawedanan POPDA 2024#Bola Voli - SMA Wahid Hasyim Tersono

Seleksi Kawedanan Bola Voli POPDA 2024

Jelang kegiatan POPDA Tahun 2024 tingkat Kabupaten yang sebentar lagi dilaksanakan, dengan tahapan seleksi di tingkat Kawedanan untuk cabang Bola Voli. SMA Wahid Hasyim kali ini mengirimkan satu tim bola voli putra dan putri yang kemarin telah dilaksanakan di SMK Ma'arif NU 01 Limpung. Alhamdulillah kali ini mendapatkan Juara 3 baik tim bola voli putra maupun putrinya.

Latihan yang keras dan ketat sudah dilaksanakan dan mulai tahun ini juga sudah menghadirkan pelatih yang profesional dan mumpuni. Tidak akan menyerah sampai disini, karena kesempatan dan harapan masih panjang kedepan. Khusnudhon saja, untuk kali ini di tingkat kawedanan belum diberikan yang terbaik. namun masih ada cabang lainnya. Semoga harapan dan doa diberikan yang terbaik untuk SMA Wahid Hasyim Tersono, dan mampu mengukir prestasi untuk kegiatan POPDA Tahun 2024 ini.

Red: Admin

Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin

LINK TERKAIT